LAHAT | Populinews.com — Pemerintah Kabupaten Lahat kembali melakukan rapat koordinasi dengan PT Kereta Api Indonesia (PT KAI), Rabu (17/03/2021), guna membahas tindak lanjut permasalahan ganti lahan masyarakat di Desa Merapi, Kecamatan Merapi Barat.

Pada kedua ini Bupati Lahat, Cik Ujang SH sempat mengungkapkan kekecewannya, karena unsur pimpinan PT KAI Divisi Regional III Sumsel tidak hadir. Padahal, sudah dua kali diundang melalui DPRD. Pihak PT KAI hanya
mengutus Manajer Keuangan PT KAI Balaiyasa Lahat, Nur Eli.

Dalam pertemuan ini, Nur Eli, hanya menjelaskan soal CSR PT Balaiyasa Lahat, yang beberapa eaktu lalu telah membagikan masker dan Sembako kepada masyarakat setempat. ”Walaupun kami hanya bengkel kereta api, tapi kami siap membantu pemerintah kabupaten Lahat agar makin Bercahaya,” jelasnya.

Nur Eli sama sekali tak menyinggung soal agenda rapat yang semestinya membahas soal ganti rugi tanah masyarakat.

H. Budiman Salah satu perwakilan masyarakat dari Desa Merapi secara singkat menyampaikan kronologis permasalahan lahan yang terjadi antara PT KAI dengan masyarakat Merapi. Masyarakat berharap PT KAI segera mengganti rugi tanah hak masyarakat.

”Sampai saat ini belum ada kejelasan dari pihak yang bersangkutan, padahal kami sudah melaporkan permasalahan ini, Kami berharap dengan diadakan pertemuan ini masalah ini akan dapat diselaikan secepatnya,” tegasnya.

Sementara Bupati Lahat Cik Ujang, SH meminta permasalahan ini dapat diselesaikan, sesuai dengan aturan-aturan yang berlaku. Baik PT KAI mapun masyarakat harus sama-sama mentaati ketentuan hukum yang berlaku. Kemudian Pemkab juga akan membentuk tim, untuk menyelesaikan mana yang menjadi hak masyarakat dan hak pemerintah.

”Kami benar-benar kecewa atas tidak hadirnya pimpinan PT KAI didalam rapat kali ini. Padahal pihak DPRD kabupaten Lahat sudah dua kali mengundang, masih saja tidak bisa hadir. ”Saya minta kepada PT KAI Balaiyasa lahat agar sampaikan kepada PT KAI Sumsel, Bahwa di kabupaten Lahat ini ada Bupati serta jajarannya,” tegas Bupati. (Ninti)

Bagikan :