Edukasi Protokol Kesehatan oleh Tim Dinkes di SMPN 56 Palembang, Jumat (8/10/201). (f/ist)

PALEMBANG | Populinews.com — Menyusul diberlakukannya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di semua sekolah di Palembang, Dinas Kesehatan Kota Palembang kembali menggencarkan kegiatan edukasi kesehatan dan kampanye protokol kesehatan 3M dalam penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB), di sejumlah sekolah secara bergiliran.

Pada tahap awal ini, kegiatan edukasi menyasar peserta didik di Tingkat SMP/MTs dan SMA/SMK/MA di wilayah Kota Palembang. Selanjutnya, akan menyasar pula ke peserta didi tingkat sekolah dasar (SD).

Seperti yang dilakukan sekarang ini, Jumat (08/10/2021), kegiatan sosialisasi Prokes dan Kampanye Kesehatan dilakukan Tim Dinkes di SMPN 56 dan MTS Patra Mandiri di Kecamatan Plaju.

Plt Kepala Dinas : dr. Hj. Fauzia, M.Kes, melalui Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat dr. Mirza Susanty, dalam kesempatan terpisah mengatakan upaya edukasi ini dilakukan supaya pihak sekolah dan peserta didiknya tidak kendor menerapkan protokol kesehatan.

Selain kegiatan edukasi kesehatan dan kampanye Prokes, Tim Kesehatan Dinkes juga melaksanakan vaksinasi bagi siswa yang belum sama sekali divaksin. Hal ini merupakan upaya untuk mendapatkan kekebalan komunal (herd Immunity) di lingkungan sekolah.

”Sampai saat ini vaksinasi Covid-19, sudah dapat dibuktikan mampu menurunkan resiko terinfeksi serta mengurangi perawatan pasien terpapar dan menghindari kematian. Jika ini terus ditingkatkan, maka Herd Imunity masti akan terbentuk dengan sendirinya,” ujar Mirza.

Dikatakan bahwa sekarang ini perkembangan kasus Covis-19 di Kota Palembang sudah mulai terkendali dengan status Zona hijau beresiko sangat rendah. Namun, ada fenomena baru, dimana masyarakat cenderung mengabaikan kebiasaan baru 3M ini, karena mengganggap sudah tak diperlukan lagi. Padahal, pendemi ini masih mengintai kita. Tidak boleh lengah, karena kemungkinan terpapar masih mungkin terjadi,” tambah dr. Mirza.

Begitu juga di banyak sekolah yang sudah menyelenggarakan PTM. Apalagi pada saat jam pulang sekolah, banyak terlihat siswa yang tidak lagi mengenakan masker. ”Karena itu, kampanye Prokes masih terus digencarkan di sekolah-sekolah. Jangan sampai sekolah menjadi kluster baru penyebaran Covid-19,” tuturnya.

Adapun kegiatan edukasi Prokes yang dilakukan Tim Kampanye Edukasi Kesehatan pada Dinas Kesehatan Kota Palembang, selalu dilakukan bekerjasama dengan Puskesmas yang berdomisili di wilayah tempat sekolah-sekolah itu berada.

Selain penyuluhan secara langsung, Tim Penyuluh juga menyerahkan kepada Kepala Sekolah sejumlah poster kesehatan sebagai bentuk pesan edukasi yang diberikan ke peserta didik di sekolah. (dm)

Penulis: Dahri Maulana