Nopran : Masih Terisolir, Desa Perigi Butuh Perhatian Khusus Pemerintah Lahat
LAHAT | Populinews.com – Setelah melaksanakan reses tahap I DPRD Kabupaten Lahat Dapil III tahun sidang 2024-2025, anggota DPRD Kabupaten Lahat dari Dapil III H. Nopran Marjani, S.Pd menegaskan bahwa pemerintah Kabupaten Lahat harus memberikan perhatian khusus kepada salah satu desa yang ada di Kabupaten Lahat yang masih terisolir yaitu desa Perigi yang berada di Kecamatan Pulau Pinang.
Di sampaikanya juga kita semua sudah mengetahui bahwa usia Kabupaten Lahat telah mencapai 155 tahun dan Indonesia Merdeka sudah 79 tahun akan tetapi ada 1 desa dari 360 desa yang ada di Kabupaten Lahat yang belum merasakan kemerdekaan seutuhnya.
Dari Kemerdekaan Republik Indonesia Merdeka yang sudah 79 tahun di rasakan desa Perigi yang berada di Kecamatan Pulau Pinang ini belum bisa menikmati fasilitas jalan yang menghubungkan dengan desa lain sehingga masyarakat belum bisa membawa kendaraan roda 4 sampai ke desanya.
“Saya selaku anggota DPRD Kabupaten Lahat dari Dapil III meminta kepada pemerintah Kabupaten Lahat untuk lebih memberikan perhatian khusus desa Perigi ini dimana desa tersebut masih terisolir sehingga kehidupan dan ekonomi masyarakatnya sulit untuk berkembang karena kurangnya akses jalan.”ujarnya.Jum’at(20/12/2024).
Tidak hanya itu juga diharapkan kepada pemerintah Kabupaten Lahat agar dapat memberikan akses jalan pada tahun 2025 nanti.Adapun desa yang dapat di hubungkan dengan desa ini bisa terhubung dengan desa Pagar Batu,Talang Sejemput ataupun dengan desa Tanjung Payang.
Pemerintah harus memberikan perhatian khusus kepada desa Perigi ini,karena pemerataan pembangunan di kabupaten Lahat harus benar-benar ada.Dilanjutkanya bahwa masyarakat desa Perigi ini sudah melaksanakan kewajiban-kewajiban sebagai warga negara seperti membayar pajak dan lain sebagainya akan tetapi masyarakat ini juga belum mendapatkan hak-haknya sebagai masyarakat Indonesia yang telah Merdeka selama 79 tahun ini.
“Saya berharap agar pemerintah Kabupaten Lahat ini dapat membuka akses jalan bagi desa Perigi yang masih terisolir ini,dimana Kabupaten Lahat adalah Kabupaten yang kaya akan tetapi ada desa yang masih terisolir belum ada jalan untuk masuk ke desa tersebut dengan kendaraan roda 4.”tegasnya.
